Samsung Galaxy Note7 Diperkirakan Meluncur Agustus, Ini Spesifikasinya
Samsung Galaxy Note7 - Sudah tak terhitung lagi rumor di dunia maya membicarakan rencana kemunculan perangkat tablet terbaru Samsung, Galaxy Note. Termasuk gosip itu adalah namanya yang menggunakan Galaxy Note 7 dengan melewatkan angka 6. Sehingga Note terbaru ini akan memakai angka sama dengan perangkat flagship terbaru, Galaxy S7 dan S7 Edge. Kabar lainnya yang juga cukup menarik adalah desainnya yang mengadopsi tepian lengkung sehingga ada yang menyebut sebagai Galaxy Note 7 Edge.
Samsung Galaxy Note7 Teaser
Sebuah poster yang diperoleh dan diunggah oleh website SamMobile, memperlihatkan bahwa Galaxy Note 7 ini akan rilis 2 Agustus 2016 mendatang mengambil tempat di Alice Tully Hall, Lincoln Center New York. Dari poster tersebut pun terlihat lima garis lengkung yang boleh jadi memberikan gambaran angka 7 sebagai nama dari Galaxy Note 7. Sedangkan kalimat “The Next Edge is just around the corner” yang artinya kira-kira “Edge berikutnya akan muncul sebentar lagi” menguatkan dugaan jika perangkat yang hendak dikenalkan pada acara Galaxy Unpacked 2016 tersebut adalah Galaxy Note 7 Edge.
Masih menurut SamMobile, Samsung dikatakan cuma merilis satu Galaxy Note pada perhelatan tersebut. Perangkat ini diperkirakan menyandang layar Quad HD dengan bentang 5,8 inch dimana sisa kanan dan kirinya melengkung. Spesifikasi Samsung Galaxy Note 7 ini di sektor dapur pacu mengandalkan chipset Qualcomm Snapdragon 823 atau seri Exynos yang memiliki kemampuan sepadan (seri 8890), RAM mencapai ukuran 6 GB, fitur pendeteksi iris mata, tahan air dan debu dengan mengantongi sertifikasi IP68, port USB Type-C serta daya baterai yang mencapai 4.000 mAh. Di samping itu Galaxy Note7 ini pun akan disertakan aplikasi Samsung Focus dengan kegunaan layaknya BlackBerry Hub sebagai tool produktivitas pengguna.
Meski begitu, sampai detik ini pihak Samsung masih tak mau memberikan komentar berkenaan dengan calon perangkat phablet andalan terbarunya tersebut. Waktu ketersediaan dan harganya pun masih gelap namun diperkirakan tak selang lama dari acara Galaxy Unpacked 2016 di bulan Agustus yang akan datang.