Samsung Galaxy Grand Prime 4G Melenggang di India

bursahpsamsung.com - Samsung Galaxy Grand Prime 4G di rilis di India oleh Samsung hari ini dengan banderol harga INR 11,000 ($175) atau setara dengan 2,3 jutaan. Varian 4G dari Galaxy Grand Prime ini dirilis bersamaan dengan Galaxy Core Prime 4G dan Galaxy J1 4G. Peluncuran beberapa ponsel Samsung 4G ini di karenakan banyaknya permintaan akan ponsel Samsung yang sudah mendukung jaringan 4G LTE di India.

Berita Samsung Terbaru, samsung galaxy grand prime 4G, Spesifikasi Samsung Galaxy Grand Prime 4G

Samsung Galaxy Grand Prime 4G

Hp Samsung dual SIM ini memang spesifikasi keseluruhannya tidak berbeda jauh dengan Galaxy Grand Prime versi 3G, seperti layarnya yang memiliki luas 5 inci qHD beresolusi 540×960 piksel, prosesor quad-core berkecepatan 1,2 Ghz, 1 GB RAM, memori internal 8 GB dan support slot microSD untuk memperluas sektor penyimpanan. Kamera belakang berkekuatan 8 megapiksel dan kamera depan berkekuatan 5 megapiksel. Dan kapasitas baterai 2600 mAh. Perbedaannya, Galaxy Grand Prime 4G sudah mendukung jaringan 4G LTE serta sudah berjalan dengan sistem operasi Android Lollipop 5.1


Sampai saat ini belum ada kabar resmi dari Samsung apakah nantinya Samsung Galaxy Grand Prime 4G ini akan masuk ke Indonesia mengingat beberapa seri ponsel Samsung terbaru juga belum hadir di tanah air seperti Galaxy Core Prime, Galaxy A7, Galaxy A8 dan juga varian Galaxy J seperti Galaxy J5 dan Galaxy J7 yang sudah banyak di tunggu oleh peminat hp Samsung di Indonesia.

Source

Back To Top